Monday, January 16, 2017

Daniel Wu Bergabung di Reboot 'Tomb Raider'

Aktor terkenal Hong Kong Daniel Wu dikabarkan telah bergabung dalam proyek reboot Tomb Raider bersama Alicia Vikander. Sebelumnya, Daniel Wu sudah membintangi film yang diadaptasi dari game, Warcraft : The Beginning. Saat ini, Wu juga membintangi serial drama Into the Badlands.

Menurut Variety, aktor berusia 42 tahun ini akan memerankan karakter Lu Ren, seorang kapten kapal yang membantu Lara Croft mencari ayahnya. Sejauh ini baru nama Alicia Vikander, Walton Goggins, dan  Daniel Wu yang diumumkan mengisi jajaran pemain Tomb Raider.

Berbeda dengan versi Angelina Jolie, film baru Tomb Raider ini akan mengambil alur cerita dari salah satu game nya, Tomb Raider (2013) yang menceritakan Lara Croft muda  melakukan perjalanan berbahaya untuk mencari ayahnya.

Tomb Raider diadaptasi dari video game populer milik Core Design dan diciptakan oleh Toby Gard. Menceritakan seorang arkeolog  Inggris bernama Lara Croft yang melakukan sejumlah perjalanan berbahaya ke beberapa negara.  Ceritanya sendirinya sebenarnya terinspirasi dari film Indiana Jones yang dibintangi Harrison Ford.

Tomb Raider pertama kali diperkenalkan di tahun 1996 di konsol Sega Saturn, Playstation dan PC. Seri pertama itu langsung mencetak sukses besar di seluruh dunia dan menjadi salah satu game terlaris sepanjang masa. Bahkan kepopulerannya sampai merambah ke buku komik, theme park, dan film. Sampai sekarang, setidaknya ada 10 seri Tom Raider yang dirilis dalam kurun waktu 1996-2011. 

Tomb Raider yang disutradarai Roar Uthaug ini akan dirilis 16 Maret 2018.(TS)

Berita Terkait :
Warner Bros Incar Daisy Ridley Sebagai Lara Croft di ‘Tomb Raider' 
- Film Baru 'Tomb Raider' Akan Tampilkan Lara Croft Versi Muda

No comments:

Post a Comment